KEMBANGKAN MEDICAL TOURISM, HOTEL BOROBUDUR JAKARTA GANDENG RSPAD GATOT SOEBROTO

KEMBANGKAN MEDICAL TOURISM, HOTEL BOROBUDUR JAKARTA GANDENG RSPAD GATOT SOEBROTO

Blog Single
Dalam berupaya menciptakan terobosan penyediaan layanan kesehatan dan fasilitas hotel, Hotel Borobudur Jakarta dan Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto dengan gembira mengumumkan kerjasama dalam bentuk penyediaan Paket Layanan Kesehatan dan Fasilitas Hotel sebagai bagian dari inisiatif Medical Tourism yang komprehensif.

Adapun agenda MoU atau proses penandatanganan kerjasama dilakukan pada Kamis (18/01/2024) di Ruang Singosari, Hotel Borobudur Jakarta.

Proses Penandatanganan dilakukan oleh Renzo Maria Cavagliotti selalu General Manager Hotel Borobudur Jakarta bersama Letnan Jenderal TNI dr. A. Budi Sulistya, Sp.THT-KL(K)., M.A.R.S., selaku Kepala RSPAD Gatot Soebroto.

“RSPAD sebagai salah satu RS yang menyediakan medical tourism dengan bangga bisa berkolaborasi dan menandatangi MoU bersama Hotel Borobudur Jakarta ini. (Sebenernya) kami sudah lama bekerjasama dalam bidang pelayanan kesehatan, seperti banyak pasien bahkan pejabat publik yang melaksanakan medical checkup, medical tourism dan menginapnya di Borobudur. Semoga dengan adanya MoU ini bisa meningkatkan pelayanan kesehatan yang Prima, menciptakan pelayanan yg excelent.“ Ujar Letjen Budi Sulistya

Momen bersejarah ini juga akan disaksikan oleh perwakilan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif serta Perhimpunan Kedokteran Wisata Kesehatan Indonesia, memperkuat dukungan nasional terhadap kolaborasi ini.

Dikesempatan tersebut turut dihadiri oleh Vincencius Jemadu selaku Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan yang mewakili Mentri Prekraf. “Kami mengapresiasi RSPAD yang merupakan the best hospital dalam hal pelayanan kesehatan. Kedua kami mendukung pada mitra kerjasama (bidang) kesehatan ini yakni Hotel Borobudur. Yang bukan hanya dekat secara geografris namun juga fasilitas hotel yang lengkap untuk memanjakan wisatawan atau customer. Menparekraf sangat mensupport, dengan gerak cepat seperti (kerjasama) hari ini. Sebagaimana komitmen Mas Menteri untuk menciptakan program unggulan wisata kesehatan.” Imbuh Vincensius

Selain dari Parekaraf, juga dihadiri oleh dr. Leni Pintowari selaku Sekretaris Perhimpunan Kedokteran Pariwisata yang menyaksikan MoU dan memberikan ungkapan selamat. “Kami atas nama Perhimpunan Kodekteran Pariwisata, dalam hal ini saya mewakili Pak Mukhti Rahadian sebagai Ketua mengucapkan selamat atas terselenggaranya MoU dari RSPAD dengan Hotel Borobudur. Semoga menjadi komitmen untuk meningkatkan pelayanan kesehatan, maupun segi SDM kita. Sehingga Indonesia mampu mewujudkan medical tourism dan wellness tourism” pungkas nya

Kolaborasi ini bertujuan untuk mengintegrasikan fasilitas unggulan kedua institusi, menawarkan pengalaman yang unik dan tak tertandingi bagi mereka yang mencari layanan medis yang disertai dengan fasilitas hotel yang luar biasa. Dengan menggabungkan keunggulan Hotel Borobudur Jakarta dalam industri perhotelan dengan layanan kesehatan terkemuka dari RSPAD Gatot Soebroto, kolaborasi ini bertujuan menetapkan standar baru dalam Medical Tourism di Indonesia.

Kemitraan ini sejalan dengan agenda nasional yang lebih luas untuk menjadikan Indonesia sebagai destinasi terkemuka untuk perawatan medis, memanfaatkan warisan budaya yang kaya dan fasilitas kesehatan dunia.

Related Posts: